persiapan lazio menuju firenze


Roma - Kembali dari Bulgaria, Lazio langsung disibukkan dengan jadwal latihan pada hari Jum'at lalu (2/10), guna menyiapkan diri untuk menghadapi lawannya Fiorentina dalam lanjutan Serie-A hari Minggu besok (4/10). Latihan hari itu masih belum dapat dihadiri top skor sementara mereka, Julio Cruz karena masih dibekap cedera. Selain Cruz, Lazio yang baru saja mengalahkan Levski di Europa League, juga masih harus berlatih tanpa Brocchi, Makinwa, Scaloni, Siviglia, Diakite, Faraoni, Firmani, Bonetto, Artipoli dan Manfredini. Di antara 24 pemain yang berlatih, Ballardini masih "menyisihkan" beberapa pemainnya yang terpaksa berlatih di tempat lain. Mereka adalah Pandev, Ledesma dan Stendardo (nama terakhir di panggil dalam sesi latihan terakhir).
Dua formasi yang diuji oleh Ballardini (Muslera, Bizzarri, dan Berni berlatih bersama pelatih kiper):
A-(4-4-1-1): Lichtsteiner, Cribari, Radu, Del Nero; Foggia, Ledesma, Matuzalem, Sevieri; Meghni; Rocchi.
B-(4-3-2-1): Luciani, Stendardo, Perpetuini, Kolarov; Dabo, Baronio, Mauri; Eliseu, Zàrate; Inzaghi.

Latihan Sabtu pagi
Dan setelah latihan Sabtu pagi ini (3/10), Ballardini telah mengumumkan 19 pemainnya yang akan dibawa ke Florence, hari Minggu besok (4/10):
Kiper: Bizzarri Muslera;
Bek: Lichtsteiner, Cribari, Radu, Del Nero, Luciani;
Gelandang: Dabo, Baronio, Matuzalem, Meghni, Mauri, Foggia, Eliseu, Perpetuini, Sevieri;
Penyerang: Rocchi, Inzaghi, Zàrate.

Posted by eko | di Minggu, Oktober 04, 2009

0 komentar:

Posting Komentar